Rabu, 12 April 2017

Go bycycle


Gagasan:
Karena rutinitas pekerjaan kami setiap hari,membuat kami mengesampingkan olahraga.Seolah olahraga bukan prioritas utama.Lambat laun kami menyadari akan pentingnya gaya hidup sehat.Salah satunya dengan rutin berolahraga.

Muncul ide family project yaitu bersepeda.Kami ingin semua anggota keluarga aktif bersepeda setiap hari minimal 30menit.Kami memutuskan ke toko sepeda dan memilih sepeda yang cocok untuk kami.Dengan harga yang pas dikantong kami,akhirnya kami membeli 2 buah sepeda berwarna merah untuk abi dan berwarna pink untuk umi.Khusus untuk syaina kami buatkan tempat duduk yang dipasang dibagian depan sepeda milik abi.Tujuannya agar syaina bisa menikmati indahnya ciptaan-Nya setiap kami berkeliling naik sepeda ke kampung.Alhamdulillah lingkungan tempat tinggal kami dipenuhi pemandangan alam yang indah.Kami bisa menikmatinya setiap hari.Setiap hari kami berdiskusi tentang rute perjalanan kami.
Setiap akhir pekan kami bersepeda menuju car free day ajibarang.Berbekal minum dan sejumlah keperluan lainnya kami bersepeda bersama.Selain sehat,kegiatan ini memberikan beberapa keuntungan bagi kami yaitu memperkaya wawasan,meningkatkan kebersamaan keluarga,aktifnya family forum,mengukur temperatur keharmonisan keluarga.

Kami sangat senang dan menikamati kegiatan ini.Bahkan bersepeda adalah kegiatan yang paling dinanti setiap hari.Syaina sangat senang jika diajak kami bersepeda keliling kampung.






Pimpro:Abi
Abi bertugas memimpin dan memandu perjalanan,mengecek kondisi sepeda dan bertanjungjawab atas kondisi sepeda.
Umi bertugas menyiapkan bekal setiap tour.
Syaina sebagai tim hore.



Biaya:
modal awal membeli 2 unit sepeda+tempat duduk untuk syaina.
Setiap tour:air minum dan snack serta keperluan pendukung lainnya.



Waktu pelaksanaan:
Setiap hari selama tiga puluh menit pada pagi atau sore hari.
Khusus hari minggu selama 2-3 jam ke CFD ajibarang.







#ODOPfor99Days

Tidak ada komentar:

Posting Komentar